Dukungan Febriyadi Abing Menuju Parlemen di 2024 Membludak
PADANG - MEDIAPORTALANDA - Relawan Sahabat Febriyadi Abing (FA) membludak dan mulai mendeklarasikan dukungan untuk mengawal dan mengantarkan Febriyadi Abing pada pemilu 2024 mendatang.
Banyaknya relawan yang mendeklarasikan diri mendukung Febriyadi Abing, menuju DPRD Kota Padang, membuktikan bahwa sosok pria asal Piai kecamatan Pauh Kota Padang Sumatera barat ini merupakan salah satu figur yang diprediksi akan berkontestasi pada pemilu 2024.
Relawan basisnya adalah rakyat. Dukungan bagi Febriyadi Abing ini bisa dikatakan sebagai dorongan murni yang berasal dari masyarakat, ujar salah seorang warga Pauh Kota Padang yang identitasnya tidak mau disebutkan lantaran diposisi netral, (1/9/2021).
Ia menambahkan, terkait masih banyak pihak yang memberikan kritik atas kehadiran relawan di masa pandemi Covid-19, hal itu tidaklah salah, selama berjalan sesuai protokol kesehatan.
Pasalnya, hal ini bukan soal tepat atau tidak tepat untuk mendeklarasikan dukungan saat pandemi Covid-19. Namun, gerakan ini harus berkejaran dengan waktu. Untuk menyambut Pemilu 2024, tentu dukungan harus disemai sejak dini.
Dengan kata lain, dalam konteks politik, dukungan harus dibangun sedini mungkin dan seluas mungkin. Kerena, dukungan tidak bisa instan, apalagi diciptakan secara dadakan.
Meski begitu, langkah masif para relawan ini bisa dikatakan sebagai upaya untuk menekan dan menawarkan kepada Partai, bahwa ada figur internal yang memiliki elektabilitas tinggi dan menjadi idola di masyarakat, sehingga layak untuk dipilih pada Pemilu 2024.
Bagaimanapun partai masih sangat menentukan apakah seorang figur dapat melaju dalam suatu kontestasi atau tidak. Artinya, kesempatan ini harus dimanfaatkan oleh relawan "Sahabat Febriyadi Abing" untuk bisa menunjukkan kepada partai bahwa, saat ini ada figur yang tepat untuk diusung di Pemilu 2024, urainya. (Ar)