-->

Latest Post

PADANG - MEDIAPORTALANDA - Walikota Padang Hendri Septa melantik sebanyak 48 orang pejabat eselon IV (jabatan pengawas) yang terdiri dari jabatan Lurah, Sekretaris Lurah (Seklur) dan Kepala Seksi (Kasi) di lingkup pemerintah kecamatan. 


Pelantikan berdasarkan SK Wali Kota Padang No.328 Tahun 2022 itu, dilangsungkan di Gedung Serbaguna Bagindo Aziz Chan, Kantor Balai Kota Padang Aie Pacah, Jumat (15/7/2022) pagi.

Dalam sambutan dan arahannya Wali Kota menjelaskan bahwa pelantikan ini dilakukan guna mengisi kekosongan jabatan sekaligus penyegaran untuk peningkatan kinerja di wilayah birokrasi pemerintah kecamatan dan kelurahan.


"Ini semua bertujuan agar kita bisa memberikan pelayanan yang lebih maksimal kepada masyarakat Kota Padang. Untuk itu diharapkan para Lurah, Seklur dan Kasi-Kasi di lingkup pemerintah kecamatan dan kelurahan yang baru dilantik hari ini langsung menyesuaikan diri segera. Mari bekerja dengan baik sesuai beban kerja yang diamanahkan. Begitu juga mendukung kesuksesan setiap program kegiatan Pemko Padang di wilayah kerja masing-masing," ujar Wali Kota.


"Ingat, sebagai pejabat publik kita harus menjadi pelayan yang baik. Menjadi seorang panutan sekaligus penyejuk dan pemberi solusi bagi setiap kebutuhan masyarakat. Jangan sampai ada warga yang tidak terlayani secara baik, karena jika kedapatan maka sanksi tegas akan diberlakukan sesuai aturan yang berlaku," tekan orang nomor satu di Kota Padang tersebut didampingi Sekda Andree Algamar.


Dalam pelantikan tersebut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra Edi Hasymi beserta Asisten Administrasi Umum Didi Aryadi dan Kepala BKPSDM Arfian. Sejumlah pimpinan OPD juga terlihat di kesempatan itu.(Dv)

PADANG - MEDIAPORTALANDA - Hendrik Sikumbang mengatakan bahwa pihaknya sedang mempersiapkan berkas laporan terhadap sejumlah dugaan korupsi di Sumatera Barat. Laporan ini disebut Hendrik berkaitan dengan sejumlah permasalahan antara lain di Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Padang Pariaman, Kab.Pessel dan sejumlah kegiatan di Dinas BMCKTR Sumatera Barat, jelasnya (15/07).


"Selain itu menurutnya juga ada dugaan berkaitan dengan Dinas Pendidikan Sumbar, terkait kegiatan beberapa tahun lalu, serta kegiatan yang bersumber dari APBN, ucap Ketua DPD Sumbar LI BAPAN-RI (Lembaga Investigasi Badan Advokasi Penyelamat Aset Negara) ini.


Namun Hendrik mengatakan pihaknya tidak bisa merinci secara detail seluruh kegiatan yang diduga bermasalah tersebut.

"Kita hanya hanya memberikan informasi dugaan korupsi, untuk pembuktian dari informasi yang kita sampaikan tentu saja tanggung jawab dan kewenangan Aparat Penegak Hukum.


Dikarenakan dugaan kegiatan yang terindikasi bermasalah sangat banyak, Hendrik mengatakan pihaknya masih membutuhkan waktu.


Target kita, Kamis depan (21 Juli 2022) seluruh berkas informasi sudah sampai di Kejaksaan Agung dan Komisi Pemberantasan Korupsi, sebut Hendrik (rel)

PADANG - MEDIAPORTALANDA - Begitu mendarat di Kota Padang siang ini selepas melaksanakan dinas luar kota, Dirut Hendra Pebrizal didampingi Dirtek Andri Satria, Manager Sekper, Kepala SPI dan Manager Keuangan, langsung menyambut kedatangan tamu dari PT. Tirta Asasta Depok (Perseroda) diruang rapat lantai 2, kantor pusat Perumda Air Minum Kota Padang (14/7/22).


Rombongan yang berjumlah 20 (dua puluh) orang ini, dipimpin oleh Bapak Drs. Sulian Suri, MM, selaku Sekda Kota Depok sekaligus Komisaris Utama PT. Tirta Asasta Depok. Turut hadir dalam rombongan yaitu 2 (dua) orang komisaris lainnya dari PT. Tirta Asasta, Direktur Utama dan Direktur Umum PT. Tirta Asasta, Kabag Perekonomian Pemkot Depok, Koordinator Pembinaan BUMD & BLUD Pemkot Depok, Koordinator Perencanaan & Pengawasan Ekonomi Mikro Pemkot Depok, dan beberapa orang lagi dari manajemen/pegawai PT. Tirta Asasta Depok.

Dirut Hendra Pebrizal, mengucapkan selamat datang dan terimakasih telah menjadikan Perumdam Kota Padang sebagai tujuan untuk berbagi ilmu dan mengkaji banyak hal terutama terkait tentang dana pensiun.


Semoga apa yang telah dibahas dalam pertemuan ini bisa menjadi bahan acuan, kemudian dikembangkan untuk kemajuan perusahaan dan kesejahteraan pegawai. **

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.