-->

Tak Ingin Pelanggan Kecewa, PDAM Padang Pariaman Pakai Mobil Tangki Salurkan Air Bersih

Baca Juga

PADANG PARIAMAN - MEDIAPORTALANDA - 17 APRIL 2022 - Untuk memenuhi kebutuhan air pada pelanggan dan warga disaat kemarau, PDAM Padangpariaman menyalurkan air bersih lewat layanan mobil tangki sebagai wujud kepedulian pada pelanggan dalam menjamin ketersediaan air bersih. Hal itu disampaikan oleh Direktur PDAM Padangpariaman, Aminuddin, kemarin.


“Kemarau telah membuat sumber air kita mengalami kekurangan yang signifikan. Makanya, agar kebutuhan air warga atau pelanggan kita selalu terpenuhi, kita antarkan dengan mobil tangki,” ujar Aminuddin.


Selain menggunakan layanan mobil tangki, pihaknya juga mengatur strategis dengan sistem buka-tutup untuk pembagian air secara merata kepada pelanggan.


“Segala upaya terus kita lakukan agar pelanggan mendapatkan air setiap harinya. Kita sangat meminta maaf kepada pelanggan apabila kurang nyama dengan kondisi ini,” ucapnya.


Dikatakan Aminuddin, kemarau tentu tidak bisa dihindari. Yang bisa dilakukan yaitu terus mencari solusi agar kemarau tidak terlalu dirasakan dampaknya oleh pelanggan PDAM Padangpariaman.


“Semoga kemarau ini cepat berakhir, sehingga sumber air kita kembali memadai dan kebutuhan air warga dapat terpenuhi seperti sebelum kemarau,” papar Aminuddin. (** )


[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.