-->

Latest Post


MPA,SAWAHLUNTO – International Council of Monument and Site (Icomos) menilai kesiapan pengajuan Sawahlunto old Coal Mining Twon menjadi warisan Dunia UNESCO.

Tim Icomos yang dipimpimpin Sarah Jane didampingi Kasubdit Warisan Budaya Benda Dunia Kementrian Pendidikan Kebudayaan RI Drs Yunus Arbi, MA dan staf melakukan penilaian terhadap pengajuan Sawahlunto old Coal Mining Twon yang sebelumnya telah menjadi warisan nasional.

“ Setelah diajukan Pemerintah Indonesia ke UNESCO sebagai nominasi Warisan Budaya Dunia, maka tim Icomos meninjau langsung beberapa kelayakan yang disesuaikan dengan pengajuan” sebut Yunus Arbi.

Dia menambahkan sejak Senin 2 September 2018 tim penilai telah mensurvei beberapa lokasi yaitu pelabuhan Emma Haven kini Teluk Bayur sebagai situs muat dan angkut Batubara.

“ Serta kawasan penunjang dan inti yang juga menjadi alur transportasi kereta api Kayu Tanam Padang Pariaman, Padang Panjang dan Batu taba kabupaten Solok yang tak lepas dari warisan old Coal Mining Twon” jelas Yunus disela-sela kunjungan, Rabu (5/9)

Dan untuk Sawahlunto, jelasnya akan meninjau PLTU Salak, Pompa Air Rantih, penjara orang Rantai, batang Ombilin serta kawasan kota tua. Dan akan dilanjutkan dengan beberapa kawasan pengajuan untuk mendukung warisan dunia.

Kepala Dinas Kebudayaan Peninggalan Sejarah dan Permuseuman Kota Sawahlunto,Drs. Hendri Thalib menayatakan setelah tinjauan ini akan dilakukan pemaparan serta evaluasi, Kamis (6/9) terkait temuan serta penilaian yang akan dipresentasikan Icomos.

“ Kalau seluruh catatan dan evaluasi yang disampaikan oleh Icomos dapat dipenuhi, maka selanjutnya akan menjadi bahan kajian serta evaluasi serta dapat menjadi bahan sidang di UNESCO pada 2019 nanti” sebutnya. Yosefin.







Sumber : Investigasi


MPA,JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS karena faktor eksternal. Ini juga di alami oleh negara lainnya.

"Tidak hanya di Indonesia (pelemahan nilai tukar). Ini karena kenaikan suku bunga di Amerika Serikat. Berkaitan juga dengan perang dagang antara AS dan China," ujar Jokowi usai melepas ekspor CBU mobil Toyota di  IPC Car Terminal, Jakarta,seperti dilansir oleh Sindonews.com pada Rabu (5/9/2018).

Tidak hanya itu, faktor lainnya juga menyebabkan pelemahan rupiah menurut Jokowi karena krisis di Argentina dan Turki. "Saya kira yang paling penting kita harus waspada dan hati-hati. Saya selalu melakukan koordinasi di sektor fiskal dan sektor moneter dan pelaku usaha, karena koordinasi yang kuat menjadi kunci," tegasnya.

Ada dua hal yang dinilai mampu meredam pelemahan rupiah, yaitu investasi dan ekspor. Hal ini akan mampu meredam defisit transaksi berjalan. "Saya sudah pasang target kepada menteri-menteri agar dalam satu tahun ini bisa menyelesaikan defisit transaksi berjalan," tegasnya.







(ar/ven)


MPA,PADANG – Untuk mempercepat pencetakan KTP elektronik dan pelayanan buat masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disduk Capil) Kota Padang akan melakukan uji coba pencetakan KTP elektronik di Kecamatan Koto Tangah dan Kuranji. “Saat ini, kita baru memiliki 5.600 blanko KTP elektronik yang siap untuk dicetak. Sedangkan untuk blanko KK persediaan masih dirasa cukup,” ujar Plh Kepala Disduk Capil Kota Padang Vidal Triza usai rapat percepatan pencetakan KTP elektronik bersama Camat se-Kota Padang, Selasa (4/9/2018).

Dijelaskan Vidal, data KTP elektronik untuk Kota Padang yang akan dicetak berkisar 117.770 data. Terdiri dari PRR (Print Ready Record) atau data yang sudah siap cetak sebanyak 10.625 data, Suket (Surat Keterangan) 41.345 data, belum rekam sampai dengan 17 April 2019 sebanyak 49.127 data, dan estimasi pindah, perubahan data, atau hilang rusak berjumlah 15.500 data.

“Penambahan blangko KTP elektronik akan terus kita ajukan ke Pusat, agar kebutuhan kita benar-benar terpenuhi. Sedangkan, untuk alat cetak, tinta dan perlengkapan cetak lainnya akan kita siapkan di anggaran perubahan tahun ini,” ujar Vidal.

Ditambahkannya, untuk pembagian cetak KTP elektronik, 70% untuk PRR dan 30% untuk Suket, hilang rusak, perubahan data dan pindah datang. PRR yang langsung cetak sebanyak 7733 data bagi yang melakukan perekaman data terhitung Januari 2108 sampai saat ini. Sedangkan PRR yang melakukan perekaman data sebelum tahun 2018, akan dilakukan verifikasi dan validasi data terlebih dahulu sebanyak 2892 data.

“Adapun syarat verifikasi data cetak KTP status PRR perekaman di bawah tahun 2018 yaitu foto copy Akta Kelahiran bagi yang memiliki Akta Kelahiran, foto copy ijazah bagi yang sudah memiliki ijazah tetapi belum memiliki Akta Kelahiran, dan foto copy Kartu Keluarga,” terang Vidal.

Viral juga mengatakan, pencetakan KTP elektronik saat ini untuk status PRR masih dilaksanakan di Didukcapil Kota Padang sampai alat dan perlengkapan cetak KTP elektronik benar-benar telah tersedia, begitu juga dengan ketersediaan blanko KTP elektronik. (LL/ar)

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.