-->

Latest Post


Wawako Hendri Memberikan Dana Hibah Sebesar 10 Juta. Bantuan Tersebut Diberikan Secara Simbolis Dan Realisasikan Pada Perubahan Anggaran Tahun 2019, Photo Istimewa

MPA,PADANG – Wawako Padang Hendri Septa mengadakan Subuh Keliling Sujud Tilawah perdana di Masjid Jamiatul Muslim, komplek Taruko I Kelurahan Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Jumat (02/08/2019). Ikut mendampingi Kabag Kesra Kota Padang Jamilus serta unsur Forkopimka setempat.

Dalam kesempatan tesebut, Wawako Hendri menjelaskan, kegiatan subuh keliling akan dilaksanakan setiap Jumat Subuh, bertujuan untuk mendukung program Jumat Keliling (Jumling) yang digagas Wako Padang. Banyaknya jumlah masjid di Kota Padang tentu tidak bisa di jangkau melalui program Jumling saja.

"Tugas wawako membantu meringankan tugas wako, salah satunya dalam menyerap dan mendengar aspirasi masyarakat secara langsung. Melalui subuh keliling, kita ingin mendengar aspirasi masyarakat. Aspirasi tersebut nanti kita diskusikan dengan bapak wali kota untuk ditindaklanjuti," sebutnya.

Sekelumit permasalahan yang terjadi di Kota Padang harus mendapat penanganan dan perhatian dari Pemerintah Kota Padang. Betonisasi jalan, perbaikan drainase, banjir serta pembangunan sarana ibadah harus cepat terselesaikan karena hal tersebut menjadi bagian tugas dari kepala daerah.

"Ini adalah pekerjaan rumah bagi wali kota dan wakil nya dan wajib dilaksanakan. Melalui subuh keliling inilah kita dapat mendengar dari masyarakat terkait permasalahan yang dialami," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wawako Hendri memberikan dana hibah sebesar 10 Juta. Bantuan tersebut diberikan secara simbolis dan realisasikan pada perubahan anggaran tahun 2019.

Dalam ceramahnya Wawako Hendri mengutip Qs. Ali Imran ayat 26 dan 27 yang kesimpulan terjemahannya; Allah Swt akan menghendaki siapa-siapa saja yang diberi rezki dan dan siapa-siapa saja yang ingin diangkat derajatnya. "Artinya, kalau ada tetangga kita yang mendapat rezki, kita tidak boleh iri dan dengki karena setiap orang berbeda-beda jalan rezkinya. Malahan kita harus terus berusaha dan berdoa," tutupnya. (ar/ril)


Wali Kota Padang Mahyeldi Pada Wirid Bulanan Bertempat di Pemko Padang Masjid Nurul Iman, Jumat (2/8/2019) Pagi

MPA,PADANG – Pemko Padang hendak melaksanakan doa bersama dalam rangka memperingati HUT Kota Padang ke-350 (7 Agustus 2019) dan HUT RI ke-74 (17 Agustus 2019). Doa bersama tersebut akan digelar pada pada tanggal 6 Agustus malam dan tanggal 16 dan 17 Agustus malam.

“Doa-doa terbaik akan kita panjatkan agar bangsa dan negara kita ini serta Kota Padang selalu dilimpahkan rahmat dan berada dalam lindungan Allah subhana wa ta’ala” ujar Mahyeldi pada wirid bulanan bertempat di Pemko Padang Masjid Nurul Iman, Jumat (2/8/2019) pagi.

Beliau juga mengimbau, pada seluruh pengurus masjid dan mushalla di Kota Padang agar melaksanakan doa bersama untuk bangsa dan negara Indonesia tercinta. “Kita ingin semua warga Kota Padang memberikan doa terbaiknya untuk bangsa dan negara kita. Dengan semakin banyaknya warga Kota Padang yang bermunajat, semoga Allah Subhana wa ta’ala mengabulkan doa terbaik kita”, tutur Mahyeldi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Padang, Barlius, mengatakan, dalam rangka menyambut HUT Kota Padang dan HUT RI, akan menggelar lomba menulis doa bagi pelajar SD dan SMP se-Kota Padang dengan tema “Padamu Negeri Kami Berdoa”. “Kita ingin semua anak bangsa mendoakan NKRI agar semakin kokoh dan Indonesia semakin jaya”, ulas Barlius.

“Doa terbaik dari pelajar tersebut akan kita berikan apresiasi setelah pelaksanaan upacara 17 Agusuts nanti”, ulasnya lagi. 

(Ulil Amri Abdi/ M.Ramadhan/ HumasPadang)


Jajaran Humas Pemko Padang Taf Caniago Meliput Kegiatan Ajang Festival Perahu Naga Internasional Padang Kamis (1/08/2019)

MPA,PADANG – Ajang Festival Perahu Naga Internasional Padang atau Padang International Dragon Boat Festival (PIDBF) XVII mulai dilaksanakan pada, Kamis (1/08/2019) di Banjir Kanal GOR H. Agus Salim.

Lomba pembuka diramaikan Antar Kesatuan dengan 12 pendayung. Di posisi lintasan 1 ada Elang Laut, di lintasan 2 Marinir A, di lintasan 3 Yonif 133 dan Braja Sakti Payakumbuh di lintasan 4.
Marinir A mendapat aplaus meriah karena memasuki finis pertama, disusul Elang Laut. Sedangkan Yonif 133 dan Braja Sakti saling susul di belakang.

Mekipuni baru dibuka secara resmi (Jumat, (2/08/2019) dini hari, namun keseruan di laga pertama mulai terasa. Terlebih suporter masing-masing tim tidak kalah heboh dengan masyarakat yang menyaksikan.

Menurut Plh. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Padang Dedi Henidal, Kejuaraan perahu naga skala internasional dilaksanakan setiap tahun di Kota Padang. Tahun ini yang ke-17 kali digelar.
Ia mengatakan, ini merupakan perhelatan olahraga dan rekreasi. Selain untuk meningkatkan kunjungan ke Kota Padang, festival perahu naga ini jadi sesi pemanasan bagi atlet PODSI.

Tahun ini, peserta internasional diikuti tim dari Negara Qatar, Philipina, Inggris, Singapura, Malaysia dan Indonesia.Peserta Nasional ada lima PODSI daerah yang mengirim pesertanya yaitu, Indragiri Hilir Riau, Rambahan Batanghari, Muaro Jambi, Kota Pekanbaru, dan SMA Olahraga Riau yang akan mengikuti nomor 22 pendayung putra dan 12 pendayung putri dan kategori mix.

Sedangkan, Tim dalam Provinsi Sumbar diikuti oleh 7 Kab/Kota terdiri dari Pasaman Barat, Pesisir Selatan, Padang, Bukittinggi, Satpol PP Kota Padang, Dharmasraya dan Sijunjung yang rencananya akan mengikuti semua kategori nomor perlombaan.

Untuk Antar Kesatuan di lingkungan TNI rencananya diikuti oleh 8 tim dari berbagai kesatuan dari Matra Darat, laut dan Udara.

Mulyadi selaku sekretaris panitia pelaksana menyebutkan, hadiah yang diperebutkan dalam perlombaan ini berkisar sebesar Rp. 195.000.000, dan perlombaan ini akan dilaksanakan selama 4 hari. (ar/*)


Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.