-->

Latest Post


MPA PATI – Berbagi kepada sesama merupakan suatu pekerjaan mulia serta diajarkan oleh semua agama, selain dapat mendatangkan kepuasan bathin bagi para donator serta yang terkait dengan kegiatan tersebut, tentunya kegiatan tersebut sangat mendatangkan banyak manfaat bagi orang lain, khususnya bagi yang sangat membutuhkan.

Dan untuk merealisasikan sebuah kegiatan sosial tentunya tidak mudah, karena disamping ada niat, juga harus ada dana yang tersedia dari donator untuk melaksanakan niat yang mulia tersebut.

Seperti yang dilakukan  Kodim Pati, pada Jumat, (13/9/219) dalam rangka kegiatan sosial serta niat untuk saling berbagi kepada sesama, sebanyak 500 nasi bungkus/dus habis dibagikan di dua lokasi yakni di depan markas Kodim 0718/Pati dan di depan Markas Koramil 01/Pati. 

Dalam kegiatan berbagi tersebut mengambil tema "Jumat Berkah" yang digagas oleh Ketua Persit KCK cabang XXXIX Kodim Pati Ny. Ayu Respati Darmawan bersama pengurus cabang Persit Kodim Pati.

Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Arief Darmawan, S.Sos bersama ketua cabang Persit Ny. Ayu Respati Darmawan juga turut hadir dan ikut membagikan nasi gratis kepada  masyarakat, para pekerja, serta  pengguna jalan yang melewati lokasi tersebut.

Dalam kesaksian salah seorang penerima nasi dus gratis ibu Sutarmi seorang petugas kebersihan yang dalam keseharianya bertugas menyapu jalan di jalan Panglima Sudirman menyampaikan, "Saya berterima kasih kepada para dermawan dari kodim pati khususnya yang telah membagikan nasi kepada kami, ini adalah rejeki, kami doakan untuk yang telah membagikan nasi ini agar rejekinya lancar" ucap Sutarmi.

"Harapan kami untuk kegiatan pembagian nasi seperti ini dapat dilaksanakan setiap hari jumat agar kami bisa langsung kesini," tuturnya. (Nartopenimpati)



MPA, PADANG – Bersama sahabat saya Pak Shadiq Pasadigoe di Bandara Soekarno-Hatta bertolak ke Padang. 

Banyak kesamaan alasan kenapa kami bersahabat dari dahulu hingga saat ini. Kami sama - sama jadi Bupati dua periode dengan masa jabatan yang sama.  Pak Shadiq daerah darek, Kabupaten Tanah Datar dan saya di Pasisia, Kabupaten Pesisir Selatan, ujar Nasrul Abit wagub sumbar melalui akun fb nya, (13/9/2019).

Beliau mengatakan, kesamaan ide dan visi untuk membangun Sumatera Barat selalu menjadi bahasan yang hangat diantaranya dan Shadiq Pasadigoe dengan selalu diselingi canda gurau disetiap pertemuan.

Nasrul Abit berharap, semoga mereka selalu diberikan kesehatan dan umur panjang agar bisa selalu berbuat dan mengabdi untuk Sumatera Barat yang unggul. Beliau juga mohon doa dari dunsanak kasadonyo. (red)


 Foto heli water bombing

PEKANBARU – Kebakaran hutan dan lahan di enam provinsi semakin meluas, puluhan helikopter water bombing dan patroli dikerahkan untuk memadamkan Api, berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) puluhan helikopter tersebut dikerahkan di enam provinsi masing-masing, Riau, Jambi, Sumsel, Kalbar, Kalteng dan Kalsel.

"Namun berdasarkan laporan walau dibom air berkali kali titik api tidak mati juga. Tapi memang gambut sifatnya kayak gitu, jadi harus sabar dan dibom terus. Kita (BNPB) masih bekerja terus pantang menyerah," kata Plt Pusdatinmas BNPB Agus Wibowo, Jumat (13/9/2019).

Menurut Agus Wibowo, selain puluhan heli, ada 9.172 personil yang dikerahkan (masing-masing Provinsi 1.512 personil terdiri dari 1.000 TNI, 200 Polri, 312 BPBD ditambah OPD dan masyarakat yang direkrut untuk membantu. "Untuk Riau ada tambahan 100 TNI untuk membantu pemadaman di area kilang minyak Dumai," ungkap Agus.

Adapun kekuatan heli water bombing di Riau, kata dia, ada tujuh unit dan satu heli patroli. "Kondisi semua helikopter di Riau siap operasional. Sementara di Jambi satu heli patroli dan satu heli water bombing yang siap operasional dan satu heli water bombing dalam kondisi maintenance," timpalnya.

Di Sumsel, lanjut dia, ada enam water Bombing yang siaga, satu dalam maintanance serta dua heli patroli. Sedangkan di Kalbar ada tujuh heli water bombing dan dua heli patroli. "Untuk Provinsi Kalteng ada empat heli water bombing serviceable dan dua yang disiagakan serta dua heli patroli serviceable. Sementara di Kalsel ada dua heli patroli dan lima heli waterbombing," tandasnya. (*)




Artikel ini dilansir dari Sindonews.com
dengan judul : Dibom Air Berkali-kali Pakai Puluhan Heli, Titik Api di 6 Provinsi Tak Padam


Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.