-->

Kartu Merah Nya David Luiz Warnai Hasil Imbang Chelsea atas Arsenal

Baca Juga


LONDON - Chelsea tak hanya gagal meraup poin sempurna di laga kandang kontra Arsenal. The Blues juga harus merelakan bek andalan mereka, David Luiz, diusir wasit menyusul kartu merah. 

The Blues tertahan tanpa gol saat menjamu Arsenal dalam lanjutan Premier League pekan ke-5. Sejumlah peluang dari kedua tim gagal berbuah angka.

Tampil di Stamford Bridge, Chelsea lebih dulu mengancam gawang Arsenal di menit pertama. Memanfaatkan kelengahan bek Arsenal, Sead Kolasinac, penyerang Chelsea Pedro Rodriguez melepaskan tendangan jarak jauh.

Sayang, usaha tersebut masih bisa dimentahkan penjaga gawang Petr Cech. Arsenal kemudian merespon melalui serangan yang dibangun Alexandre Lacazette.

Salah satu peluang emas Arsenal dari Lacazette lahir di menit ke-41. Sayang, usaha tersebut masih membentur tiang gawang Chelsea. Hingga babak pertama berakhir, kedua tim saling ancam gawang lawan namun belum berhasil mencetak gol.

Di babak kedua, Chelsea lebih banyak menguasai bola. Namun, masuknya Tiemoue Bakayoko (46') dan Eden Hazard (70') belum berhasil mengubah keadaan. 

Alih-alih mencetak gol, Chelsea justru harus bermain dengan 10 orang setelah David Luiz diusir wasit setelah melanggar Sead Kolasinac pada menit ke-87. Beruntung, hingga laga berakhir 10 pemain Chelsea tidak kebobolan. 

Dengan hasil 0-0 ini, Chelsea gagal menggeser Manchester United dari posisi kedua klasemen Liga Inggris 2017/2018. Chelsea saat ini mengoleksi 10 poin dari lima laga dan bercokol di tempat ketiga. 

Sementara itu Arsenal masih berkutat di peringkat ke-12 dengan tujuh poin dari lima laga. 

Susunan Pemain Kedua Tim 


Chelsea (3-4-3):
 13-Thibaut Courtois; 28-Cesar Azpilicueta, 30-David Luiz, 24-Gary Cahill; 15-Victor Moses, 7-N’Golo Kante, 4-Cesc Fabregas, 3-Marcos Alonso; 22-Willian, 9-Alvaro Morata, 11-Pedro Rodriguez.
Manajer: Antonio Conte (Italia)

Arsenal (3-4-3): 33-Petr Cech; 20-Shkodran Mustafi, 6-Laurent Koscielny, 18-Nacho Monreal; 24-Hector Bellerin, 29-Granit Xhaka, 8-Aaron Ramsey, 31-Sead Kolasinac; 17-Alex Iwobi, 9-Alexandre Lacazette, 23-Danny Welbeck.
Manajer: Arsene Wenger (Prancis)










Sumber Sindonews
[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.