-->

Terkait Soal Lahan, Komisi I DPRD Padang Tinjau Pemagaran Jalan Masuk Rumah Warga

Baca Juga

MPA,(PADANG) Komisi I DPRD Kota Padang bersama pihak terkait meninjau permasalahan pemagaran di mulut jalan keluar masuk ke rumah warga di Jl Kali Kecil II Nomor 1A RT. 02/04 Kelurahan Kampung Pondok, Kecamatan Padang Barat, Selasa (5/9).

Peninjauan itu dipimpin Ketua Komisi I Zaharman, diikuti anggota komisi lainnya seperti Iswanto Kwara, Budiman, Ilham Maulana, Mailinda Rose. Mereka didampingi aparat Kecamatan Padang 
Barat, Satpol PP Padang, Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan Lurah Kampung Pondok.

Zaharman mengatakan, sebelumnya untuk masalah pemagaran di Jalan Kali Kecil Komisi I sudah menerima surat masuk di DPRD Padang dan menindaklanjuti laporan dari warga.

Dari kunjungan yang lakukan ke lokasi, Komisi I mendapatkan informasi dari kedua belah pihak, baik itu pihak Nanda Telambanua yang merasa telah dirugikan maupun pihak Sovia selaku pihak yang mengaku selaku keluarga pemilik tanah ulayat atas jalan tersebut.

Sementara anggota Komisi I lainnya Iswanto Kwara mengatakan, nanti di Komisi I dalam waktu akan memanggil pihak-pihak terkait dalam persolan jalan di Kali Kecil II ini, baik pihak pemerintah, OPD terkait, Nanda maupun Sovia agar permasalahan ini bisa segera menemukan penyelesaian.

Permasalahan pemagaran jalan di mulut masuk jalan ke rumah Nanda Telambanua sudah melalui proses yang cukup panjang, namun belum juga menemukan penyelesaian(*)
[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.