-->

Kontes Ternak Perdana "Tingkat Kota Solok" Resmi Dibuka Wawako Reinier

Baca Juga


MPA,SOLOK –  Dalam rangka Bulan Bakti Peternakan dan Kesehatan Hewan Tingkat Kota Solok Tahun 2018, Kota Solok Gelar Kontes Ternak Perdana di Lapangan Pacuan Kuda Ampang Kualo Kelurahan Kampung Jawa, Rabu (12 September 2018).

Kontes Ternak ini diselenggarakan untuk menjaring hewan ternak sapi dan kambing yang akan dibawa ke acara yang sama di tingkat Provinsi Sumatera Barat yang akan diadakan di Kabupaten Pesisir Selatan pada tanggal 27 s.d 30 September 2018.

Acara ini dibuka oleh Wakil Walikota Solok, Reinier. Turut hadir pada pembukaan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Sumatera Barat drh. Erinaldi, MM., Asisten II Jefrizal, S.Pt., M.T., Kepala Dinas Pertanian Kota Solok, Ir. Ikhvan Marosa, Ketua LKAAM, Ketua Bundo Kanduang dan Kepala Perangkat Daerah se- Kota Solok.

Dalam sambutannya, Wakil Walikota Solok mengatakan bahwa hambatan utama usaha ternak di Kota Solok ada tiga yaitu informasi, pakan dan modal. Wawako meminta Camat dan Lurah untuk mendata pemuda-pemuda Kota Solok yang memiliki keinginan kuat untuk beternak.

“Terdapat sekitar 60 milyar dana KUR untuk Kota Solok yang dapat dimanfaatkan untuk usaha ternak, dari pada uang disimpan di bank tidak termanfaatkan, lebih baik digunakan untuk beternak sapi dengan proyeksi keuntungan sekitar 6 juta per bulan,” tutur Reinier.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Propinsi Sumatera Barat menyampaikan kegembiraannya atas terselenggaranya kontes ternak ini. “Kota Solok yang berada di pertigaan kawasan diharapkan menjadi pusat bisnis peternakan. Prospek usaha peternakan sangat menjanjikan, untuk pakan bisa hanya dengan mengandalkan limbah pertanian seperti jerami, batang jagung hasil panen dan sisa pengolahan tahu, sehingga praktis hanya upah angkut saja yang menjadi biaya produksi,” ungkap Erinaldi.

Kepala Dinas Pertanian Kota Solok dalam laporannya, menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan dengan persiapan yang singkat namun bisa menghadirkan ternak melebihi target. Dari target awal hanya menghadirkan 10 ekor sapi ternyata bisa menghadirkan 20 ekor sapi. Direncanakan kedepannya Kontes Ternak Tingkat Kota Solok ini akan diselenggarakan secara rutin setiap tahun dan dikemas sedemikian rupa sehingga lebih meriah.

Pada Kontes Ternak Tingkat Kota Solok 2018 ini keluar sebagai juara I untuk kategori Sapi Simental Dewasa adalah sapi milik Jhon dari Tanah Garam, sedangkan juara II sapi milik Yon Pamer Dt. Rajo Ameh dari VI Suku. Kelompok Tani Ternak Maju Bersama memborong Juara I dan II untuk kategori Sapi Simental Anak.

Sedangkan untuk kategori kambing PE jantan, keluar sebagai juara I adalah sapi milik Marwansyah dari Kampung Jawa dan juara II kambing milik Bakri dari KTK. Untuk kambing PE betina juara I milik Bakri dari KTK dan juara II kambing milik Marwansyah dari KTK.

Kategori terakhir adalah untuk pemeliharaan terbaik yang jatuh pada sapi milik Iman Gazali dari Kampung Jawa. Pada akhir acara dilakukan diskusi antara Wakil Walikota Solok dengan peternak peserta lomba dan masyarakat.(**)

[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.