-->

Dijamu Pj Wako Sonny, Siswa PMM Luar Sumatera Terkesan

Baca Juga

PADANG PANJANG - Kisaran 36 mahasiswa dari 30 perguruan tinggi di luar Pulau Sumatera mengikuti Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka  (PMM) di Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang hingga Juli mendatang. 

Satu minggu di kota berhawa dingin ini, mereka merasakan kesan yang menyenangkan. Apalagi dijamu Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si di Sate Mak Syukur, para siswa tersebut merasa terkesan, Sabtu (10/2) sore.


“Kami menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Bapak Pj Wali Kota. Sebuah kehormatan bagi kami. Banyak hal yang akan kami pelajari enam bulan ke depan di ISI. Diantaranya, seni dan  kebudayaan. Doakan kami bisa menyelesaikannya,” ujar Rangga Perdana Putra, mahasiswa ISI Surakarta


Rangga  dan rekan-rekannya berharap bisa sukses menjalankan program PMM, menjaga nama baik kampus, beradaptasi dengan cuaca dan makanan. Mereka  juga bakal menceritakan keelokan Padang Panjang melalui media sosial. 


Sementara itu, PJ Wako Sonny mengatakan, dirinya membawa rombongan mahasiswa tersebut ke Sate Mak Syukur lantaran ini salah satu ikon kuliner di Padang Panjang. 


“Tidak lengkap ke Padang Panjang kalau tidak mencoba Sate Mak Syukur. Ini salah satu ikon kuliner Padang Panjang. Silakan eksplorasi hal baik tentang Padang Panjang. Sebarkan di medsos,” tuturnya seraya mendoakan mahasiswa itu sukses menjalankan program PMM. Hr

[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.