-->

Latest Post

Andree Harmadi Algamar, SSTP, M.Si., M.Han bersama Ny.dr.Vanny Andree Algamar, Sp.THT-KL, photo ist


PADANG - Menteri Dalam Negeri RI Muhammad Tito Karnavian menunjuk Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang, Andree Algamar sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Padang hingga kepala daerah definitif hasil Pemilu Kepala Daerah 2024 dilantik.


Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar, Doni Rahmat Samulo kepada awak media menyebut, SK penunjukan Andree Algamar sebagai Pj Wali Kota Padang baru saja diterima, Senin (13/5) malam.


"SK-nya sudah kita terima dan telah dilaporkan pada Gubernur Sumbar, Mahyeldi untuk proses pelantikan," katanya.


Penunjukan itu berdasarkan SK Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-1073 tahun 2024 tentang Pengangkatan Penjabat Wali Kota Padang Sumatera Barat.


Doni menyebut saat ini pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Setdaprov Sumbar untuk menyesuaikan jadwal pelantikan Pj Wali Kota Padang.


Sebelumnya masa jabatan Wali Kota Padang, Hendri Septa dan Wakil Wali Kota, Ekos Albar berakhir pada 13 Mei 2024.


Pasangan kepala daerah itu telah berpamitan kepada seluruh ASN Pemkot Padang dan masyarakat Kota Padang. Keduanya juga sudah menyerahkan kunci rumah dinas beserta seluruh aset yang digunakan semasa mereka memimpin Kota Padang.


Untuk mengisi kekosongan jabatan kepala daerah saat ditinggal Hendri Septa dan Ekos Albar yang habis masa jabatan, Gubernur Sumbar, Mahyeldi menunjuk Sekda Andree Algamar sebagai Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Padang. Kemudian ditunjuk sebagai Pj Wali Kota oleh Mendagri RI.


Penunjukan Sekretaris Daerah (Sekda) sebagai Penjabat Kepala Daerah bukan kali pertama di Sumatera Barat. Sebelumnya, Kabupaten Limapuluh Kota, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Kota Padang Panjang dan Kota Sawahlunto juga pernah dipimpin oleh Pj Kepala Daerah yang berasal dari Sekretaris Daerah (Sekda).*

PADANG - 13 MEI 2024 - Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Padang Andree Algamar didampingi Kepala Pelaksana BPBD Kota Padang Hendri Zulviton memulai tugas perdananya menyambut kedatangan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto di Ruang VIP Bandara Internasional Minangkabau (BIM).

Andree Algamar terlihat mengikuti pemaparan dari kepala daerah tetangga yang terdampak bencana, dan menyatakan Pemko Padang siap memberikan bantuan yang dibutuhkan bagi daerah tetangga dalam penanganan bencana. 

“Kami di Kota Padang turut berduka atas musibah dan bencana yang dialami oleh saudara-saudara kita di sejumlah kabupaten dan kota tetangga. Semoga pemulihan bencana ini bisa berlangsung dengan cepat, dan warga bisa kembali tenang,” ujar Plh Wali Kota Padang ini.

PADANG - Respon cepat calon Gubernur Sumbar periode 2024-2029 Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph. D dalam penanggulangan benca patut mendapat apresiasi. Pasalnya, begitu kabar mencuat adanya banjir lahar dingin disejumlah titik langsung mengerahkan tim kelokasi.

Calon Gubernur Sumbar periode 2024-2029 Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph. D

Bahkan, Ganefri lewat keterangan persnya mengatakan, kita segera bentuk tim dan anggarkan bantuan untuk korban bencana alam melalui LPPM UNP, ujar beberapa warga kampus saat diskusi dengan awak media.


Tuturnya lagi, seketika itu juga Rektor langsung menujuk Prof. Dr. Anton Komaini, M.Pd Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) sebagai pimpinan tim yang akan melakukan kunjungan ke beberapa titik lokasi bencana akibat hujan deras, banjir dan galodo, Minggu 12 Mei 2024.


Selain itu, tim melalui unit kegiatan mahasiswa MPALH, Menwa, Pramuka dan KSR UNP telah dan akan diterjunkan. Dan kini sedang koordinasi dengan bagian kemahasiswaan. 


“Sebagai warga kampus, aksi kemanusiaan Rektor membantu menghilangkan kesengsaraan dan kesulitan dalam kehidupan dan penghidupan korban bencana patut untuk ditiru. Dan, Prof. Ganefri sosok yang sangat pantas untuk memimpin Sumbar kedepan,” pungkasnya.


An

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.