-->

Rudwin Thalib Akhiri Masa Tugas Sebagai Dan Lantamal II Teluk Bayur

Baca Juga

MPA,(PADANG) - Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Dan Lantamal) II Teluk Bayur Laksmana Pertama Rudwin Thalib "menitipkan" Tugu Merpati Perdamaian kepada masyarakat dan Pemerintah Kota Padang. Tugu yang dibangun di Muaro Lasak Pantai Padang tersebut diharapkan untuk dirawat dengan baik.

Rudwin Thalib mengakhiri masa tugasnya sebagai Dan Lantamal II Teluk Bayur, Sumatera Barat untuk menjadi Staf Khusus di Markas Besar Angkatan laut (Mabes AL) di Jakarta. Serahterima jabatan akan dilakukan pada tanggal 10 Agustus 2017 mendatang.

"Saya berharap, tugu Merpati Perdamaian dapat dijaga dan dirawat dengan baik oleh masyarakat dan Pemko Padang," ungkapnya saat berpamitan secara resmi kepada Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat Hendra Irwan Rahim, Kamis (3/8).

TNI Angkatan Laut memiliki andil dalam pembangunan tugu Merpati Perdamaian. Dia berharap kebersihan di kawasan itu dapat dijaga sehingga tetap nyaman untuk menjadi lokasi wisata.

Dalam kesempatan itu, Rudwin juga mengungkapkan, perairan Sumatera Barat relatif aman. Sembilan bulan bertugas, perairan Sumatera Barat berada dalam suasana kondusif. Namun dia mengingatkan, yang perlu diwaspadai adalah ancaman peredaran narkoba.

" Ancaman peredaran narkoba perlu diwaspadai, meskipun sejauh ini belum didapati peredaran melalui jalur laut," ingatnya.

Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat Hendra Irwan Rahim menyampaikan terimakasih atas nama DPRD dan seluruh masyarakat atas pengabdian Rudwin Thalib. Menurutnya, sebagai Dan Lantamal, Rudwin Thalib telah membangun hubungan kemitraan yang sangat baik dengan pemerintah provinsi.

"Sebagai pribadi, beliau juga termasuk orang yang sering berkomunikasi dan berkoordinasi sehingga hubungan kemitraan antar lembaga dan hubungan secara personal terbangun dengan sangat baik," ungkapnya.

Rudwin Thalib akan melanjutkan tugas sebagai Staf Khusus Mabes TNI AL di Jakarta. Posisinya akan digantikan oleh Kolonel Laut Agus Sulaeman yang sebelumnya bertugas di Sekolah Sistim Komando Angkatan Laut (SESKOAL).(*)
[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.